Pesisir Barat – Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pesisir Barat, Melaksanakan Sosialisasi Tata Ruang Daerah Dan Wilayah.
Kegiatan sosialisai dibuka langsung Bupati pesisir barat, Agus Istiqlal, Pada Rabu (24/11/2021) di GSG Selalau, Labuhan Jukung Pesisir Tengah.
Pada kesempatan itu, Bupati menyampaikan kegiatan penataan ruang merupakan proses dinamis dalam rangka mewujudkan tujuan rencana tata ruang, proses dinamis ini mengandung pengertian bahwa dalam mewujudkan tujuan rencana tata ruang terdapat faktor- faktor yang mempengaruhi kinerja rencana tata ruang, sehingga tujuan yang ditetapkan belum tentu sesuai atau tercapai melalui kebijakan dan strategi yang ditetapkan akibat adanya perkembangan lingkungan strategis dan dinamika pembangunan.
Baca Juga
Masih kata ia, tujuan diadakannya kegiatan sosialisasi ini antara lain untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat luas tentang peraturan yang ada ini sehingga diharapkan peran serta masyarakat dalam mewujudkan penataan ruang wilayah yang terarah dan terencana berbasis pertanian, perikanan dan pariwisata dengan tetap memperhatikan kelestarian alam dan pemerataan perekonomian dan pembangunan wilayah di kabupaten pesisir barat ini.
” Saya selaku bupati pesisir barat sangat mendukung kegiatan sosialisasi ini, dengan adanya kegiatan ini diharapkan para peserta sosialisasi semuanya memiliki motivasi dan semangat yang tinggi sehingga materi yang diberikan dapat terserap dengan baik,” Ujarnya.
Bupati juga berharap dengan adanya kegiatan sosialisasi ini dapat membuat pembangunan di kabupaten pesisir barat ini dalam aspek matra ruang dan wilayah semakin baik dengan selalu memperhatikan dan menjaga keseimbangan aspek ekonomi, aspek lingkungan hidup dan aspek sosial.(win)